Rabu, 02 Oktober 2013

Solusi buat yang lagi DOWN

Sesungguhnya seorang manusia yang terbaik bukanlah yang tidak pernah berbuat kesalahan,kekalahan,atau kegagalan, melainkan yang setiap kali melakukan kesalahan dan kegagalan dia mengakuinya,menerimanya dan kemudian berusaha bangkit untuk memperbaikinya lagi dan lagi. Tidak perlu ada sakit hati,tidak perlu kecewa atau berhenti berkarya. Teruslah bertindak untuk berusaha menjadi yang terbaik karena sesungguhnya segala sesuatu bagi seorang pejuang adalah baik-baik saja, bahwa ia bersyukur masih diberi kesempatan dan waktu untuk mencoba dan bersabar dikarenakan ia yakin saat ini sedang dalam ujian. Karena ia yakin suatu saat andalah yang jadi pemenang, yang akan jadi yang terbaik. 

Maka selalu ingatlah satu hal, sesungguhnya orang gagal adalah yang berhenti terlalu cepat dan tidak memahami bahwa kesuksesan adalah satu paket dengan kegagalan, semua orang sukses

Sesungguhnya seorang muslim yang terbaik bukanlah yang tidak pernah berbuat dosa dan kekhilafan,melainkan yang setiap kali melakukan maksiat dan dosa-dosa dia mengakuinya,menerimanya dan kemudian berusaha untuk memperbaikinya lagi dan lagi (Bertaubat). Tidak perlu ada sakit hati, tidak perlu kecewa karena sesungguhnya segala sesuatu bagi seorang muslim adalah baik-baik saja, selama dia bersyukur ketika diberi nikmat dan bersabar ketika diberi musibah.

TAMBAHAN

ARTI IBADAH SHOLAT 
Source: Buya Syakur Yasin, M.A

Realita yang terjadi di masyarakat adalah terdapatnya kesenjangan yang sangat luar biasa,antara yang kaya dan yang miskin, yang pandai dan yang bodoh, yang kuat dan yang lemah. Semua orang sibuk hanya memikirkan dirinya sendiri saja, tanpa sesaatpun memikirkan orang lain.

Setiap hari yang difikirkan adalah bagaimana hartanya bertambah, bagaimana perutnya bisa kenyang, bagaimana usahanya terus lancar, TANPA memperdulikan orang di sekelilingnya dan masyarakat sekitarnya.

Lalu Islam datang yang salah satunya dengan mengusung perintah sholat yang targetnya adalah terciptanya suatu kondisi masyarakat yang makmur, damai, hidup harmonis, saling berdampingan, tolong menolong.

Akan tetapi, mayoritas kita tidak bisa melihat ke arah sana. Sholat dianggap sebagai
Ceremony ibadah yang biasa, yang dilakukan rutin setiap hari, dari mulai gerakan takbir sampai salam, terpenuhinya syarat dan rukunnya. setelah itu ..... tidak ada efek apapun, alias tidak membawa pengaruh yang signifikan terhadap perilaku muslim.

Sholat jalan, bertengkarpun tetap jalan. yang kaya makin kaya, yang miskin
makin miskin, yang kuat makin kuat, yang lemah semakin tertindas, tidak ada lagi saling
menghormati, tidak ada lagi rasa toleransi, tidak ada lagi sifat-sifat yang mencerminkan perasaan kemanusiaan.

Hidup rasanya seperti berada di tengah-tengah rimba, siapa yang kuat dialah yang
menang, hukum dan norma sudah tidak diperhatikan lagi, dirobek-robek tanpa rasa
menyesal, bahkan bangga akan segala kejahatan yang dilakukannya.

PADAHAL.... setiap hari mereka sholat, setiap bulan Romadhon mereka berpuasa, setiap tahun naik haji, dan juga mereka membayar zakat. TAPI... semua bentuk ibadah tersebut tidak ada pengaruhnya sama sekali bagi mereka.....kejahiliahan tetap bercokol dalam dada setiap MUSLIM.

MENGAPA????? karena mereka salah persepsi dalam ceremony ibadah yang
mereka lakukan dan keliru dalam memaknai ibadah. mereka mengartikan ibadah sebagai
sebuah bentuk kewajiban, bukan sebagai kebutuhan atau rahmat dari Allah. Dan ketika
kewajiban itu sudah dilaksanakan YA SUDAHLAH..... "yang penting saya sudah
menunaikan kewajiban, saya tidak peduli dengan mereka".. itulah pikiran yang ada pada mereka.

Dan dalam melaksanakan kewajibannya, mereka merasa berat, karena perintah ibadah tidak dipahami sebagai sebuah kebutuhan atau rahmat dari Allah.
  • Adapun perintah sholat, dan diutamakan sholat berjamaah tujuannya adalah supaya terjalinnya rasa kasih sayang antar sesama, terutama orang yang kaya muncul rasa sayang terhadap orang miskin, pejabat menyayangi terhadap rakyatnya.
  • Dalam sholat berjamaah, orang kaya, orang miskin, pejabat dan rakayat semuanya dicampur aduk. berdiri sama tinggi dan duduk sama rendah. Sekalipun dia seorang pejabat, ketika datangnya terlambat untuk sholat jama'ah, maka dia harus berada di barisan belakang, sekalipun di barisan depannya ada orang biasa/rakyat jelata. Sholat dapat mengikis habis rasa sombong, rasa takabur dan rasa gengsi. Ketika kita masuk masjid, maka sudah tidak ada lagi istilah rakyat,
    pejabat, kaya, miskin, pandai, bodoh, karena semuanya sama ketika itu, dan bersama-sama untuk menghadap Sang Pencipta yaitu Allah swt.
  • Sungguh sangat indah sekali kalau sholat dimaknai seperti itu dan juga sholat sebagai sarana memobilisasi umat yang paling efektif. Karena... musuh bisa saja datang secara tiba-tiba, dan ketika musuh itu datang, maka umat Islam dengan cepat sudah siap untuk menghadapinya dan sudah berkumpul untuk menangkis serangan musuh itu.
  • Setiap hari muslim berkumpul paling sedikitnya 5 kali, artinya umat islam siap dan siaga dalam menghadapai musibah apapun secara bersama-sama.  Pagi-pagi sekali mereka kumpul yaitu di waktu subuh, dan ditengah- tengah bekerja, kita istirahat untuk kumpul lagi, yaitu di waktu dhuhur.  Selesai bekerja, kita juga
    kumpul lagi yaitu diwaktu asar, dan ketika matahari tenggelam menjelang sore hari, kita berkumpul kembali yaitu di waktu magrib dan sebelum tidur kita juga berkumpul yaitu di waktu isya.  Dan pada malam harinya harus ada orang
    yang giliran piket jaga malam, yaitu sholat tahajjud, kalau-kalau ada serangan musuhmendadak.  Dan jaga malam itu tidak memerlukan banyak orang, cukup berebapa saja (disunahkan). Hal itu semuanya dilakukan tujuannya adalah
    untuk membuat sebuah benteng pertahanan yang sangat kokoh karena kita sering berkumpul/ berjama'ah sholat.
Karena kedepan, tantangan umat Islam bukannya malah kecil dan ringan tetapi malah bertambah besar dan sangat berat. karena banyak fihak-fihak yang menginginkan Islam hancur, Islam pecah, Islam minoritas dan Islam dijauhi. Dan tantangan itu sebetulnya tidak hanya datang dari luar saja, tetapi banyak juga yang dari dalam, yaitu mereka yang disebut dalam Al-Qur'an sebagai orang munafiq, yang tugasnya mencari kepentingan pribadi, kekuasaan, kesenangan yang semu, dan materi yang banyak, cara mereka dengan

menghancurkan Islam dari dalam, sehingga kita tidak merasa hancur, padahal racun itu sudah menjalar keseluruh anggota tubuh dan siap untuk merontokkannya menjadi berkeping-keping.
Oleh karena itu dengan berjama'ah kita menjadi waspada dan bersama-sama untuk mempertahankan Islam dari rongrongan baik dari luar apalagi dari dalam.

Demikianlah makna sholat yang sesungguhnya, masing-masing saling menjaga dan memperhatikan, baik masalah kesehatannya, ekonominya, pendidikannya dan lain sebagainya. Sholat berjam'ah menciptakan hidup yang harmonis, persatuan dan kesatuan dan menumbuhkan kemakmuran diantara sesama muslim bahkan masyarakat sedunia.

10 komentar:

  1. kalo orang yg gak pernah gagal itu orang yg gak pernah berusaha gan, dan hanya tinggal di zona nyaman aja..

    gagal itu wajar, yg gak wajar udah gagal dan tersungkur....

    gagal - bangkit - sukses

    BalasHapus
  2. keren banget gan
    jadi semangat lagi jalanin hidup :-)

    BalasHapus
  3. bener banget gan kegagalan adalah keberhasilan kita yang tertunda

    BalasHapus
  4. ok mkasih gan infonya sangat bermanfaat.

    BalasHapus
  5. salam.
    terimakasih pak atas infromasi yang telah bapak terbitkan ini. sangat berguna.

    BalasHapus
  6. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  7. Kumpulan Ceramah Buya Syakur Yasin MA disini:
    https://www.youtube.com/channel/UCGX-i8vMubTnqZE8UxnMCMg

    BalasHapus

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda.Terimakasih telah berkunjung di di Blog BILLYSHARE 99

Peraturan dalam berkomentar :
1. Berikan komentar Anda yang sesuai dengan isi artikel.
2. Berkomentarlah dengan bijak dan mohon untuk tidak melakukan SPAM.
3. Dilarang Membuat onar dan menggunakan kata kasar
4. Kami Harap Jangan Menaruh Link Hidup Maupun Mati Di Kotak Komentar, Terimakasih
5. Jika ingin menggunakan link harap gunakan open ID
6. Dilarang Promosi Iklan dan sebagainya..Harap dimaklumi !!